Islam mengajarkan kepada pemeluknya tidak hanya cara beribadah kepada Allah - Hablum Minallah (حَبْلٍ مِّنْ اللَّهِ). Islam juga mengajarkan agar peduli kepada sesama ciptaan Allah dalam hal ini kepada manusia - Hablum Minannas (حَبْلٍ مِّنَ النَّاسِ). Karenanya, banyak aktivitas sosial yang dianjurkan dalam Islam. Salah satunya adalah menjenguk orang sakit.
Banyak keutamaan menjenguk orang sakit. Selain memberikan semangat dan doa akan kesembuhan bagi yang sakit, penjenguk juga mendapatkan pahala yang besar.
Para Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Daarul Jannah berusaha memperhatikan keutamaan ini dengan mengunjungi para jamaahnya yang tengah diuji Allah dengan penyakit.
Berikut ini lima kutipan hadis menjenguk orang sakit yang akan membuatmu kita semua peduli pada orang lain:
1. Menjenguk orang sakit dapat menyadarkan diri bahwa kesehatan itu sangat berharga.
"Jenguklah orang sakit dan iringilah janazah! (Hal itu) akan mengingatkan kalian pada akhirat." (HR. Imam Baihaqi)
Selain karena kewajiban sesama ciptaan Allah, menjenguk orang sakit juga memiliki efek positif untuk orang yang menjenguk. Dia akan sadar betapa berharganya kesehatan. Ia juga akan sadar, hidup tidak selamanya. Pasti ada kematian yang akan merenggut segalanya. (Fayd al-Qadîr 4/482)
2. Menjenguk orang sakit berarti memetik buah-buah pahala.
"Sesungguhnya, jika seorang muslim menjenguk saudara muslimnya (yang sakit), dia terus berada dalam khurfah surga. Ada yang bertanya, "Apa itu khurfah surga?" Rasulullah menjawab, "Buah matangnya surga"," (HR. Imam Muslim)
Jadi, orang yang berangkat menjenguk orang sakit itu seperti sedang berjalan-jalan di kebun. Kebun itu memiliki banyak dengan buah-buahan yang sudah matang. Orang yang berjalan di kebun itu tinggal memetik saja buahnya. Artinya, orang yang menjenguk orang sakit sedang memetik pahala. Jadi, jangan ragu buat menjenguk teman yang sakit ya! (Mirqat al-Mafatih Syarh Misykah al-Mashabih, 5/251)
3. Orang yang menjenguk orang sakit akan mendapatkan doa agar hidup sentosa dunia akhirat.
"Siapa saja yang menjenguk orang sakit atau mengunjungi saudara fillah-nya, maka ada yang memanggil, "Semoga engkau baik dan baik perjalananmu, serta engkau bersiap-siap surga sebagai tempat tinggal." (HR. Imam Turmudzi)
Orang yang menjenguk orang sakit atau mengunjungi saudara seimannya, maka malaikat akan mendoakannya. Malaikat berdoa agar hidupnya baik dunia akhirat, agar perjalanan hidupnya dihiasi akhlak mulia, dan dijauhan dari perilaku tercela. Malaikat juga berdoa agar surga menjadi tempat tinggalnya. (Tuhfah al-Ahwadzî, 6/124)
4. Orang yang menjenguk orang sakit akan mendapatkan limpahan kasih sayang Allah.
"Barangsiapa yang menjenguk orang sakit, maka dia memasuki rahmat sampai dia duduk. Ketika duduk, dia menyelam dalam rahmat itu." (HR. Imam Hakim)
Maksudnya, orang yang bepergian untuk menjenguk orang sakit, maka dia sedang beribadah. Orang beribadah tentu mendapatkan anugerah dan kasih sayang dari Allah.
Ketika dia sampai di tempat orang yang sakit dan duduk, dia mendapatkan rahmat lebih banyak lagi. Seakan-akan dia menyelam dalam kasih sayang itu. (at-Taysîr Bi Syarh al-Jâmi’ as-Shaghîr, 1/831)
5. Orang yang mengjenguk orang sakit akan mendapatkan doa 70.000 malaikat.
"Tiada seorang muslim yang menjenguk orang muslim pada pagi hari kecuali berdoa untuknya 70 ribu malaikat sampai sore. Jika menjenguknya waktu sore, berdoa untuknya 70 ribu malaikat sampai pagi. Dia juga memiliki buah panenan di surga." (HR. Imam Turmudzi)
Artinya, orang yang menjenguk orang sakit itu akan menjadi kesayangan malaikat yang berjumlah 70 ribu! Mereka semua berdoa agar orang yang menjenguk diampuni dosanya. Dia juga memiliki kebun di surga. (Mirqat al-Mafatih, 5/273)
Menurut Syaikh Abu Amer Yusuf dalam Kitab at-Tamhid-nya, lima keutamaan di atas tetap akan diperoleh baik orang sakit yang dikunjungi itu orang saleh atau bukan, muslim atau nonmuslim.
Jamaah Masjid Daarul Jannah Padasuka Ciomas, Santuni 50 Anak Yatim 2022-08-20 622 |
BOGOR-KITA.com, CIOMAS - Sebanyak 50 anak yatim dan dhuafa menerima santunan dari jamaah Masjid Daarul Jannah Pondok Kencana Permai (PKP), Kelurahan Padasuka... Selengkapnya |
|
I’tikaf Berdiam Diri di Masjid: Ini Hukum, Rukun dan Syarat yang Harus Dikerjakan 2022-04-21 963 |
I'tikaf adalah salah satu amalan yang dianjurkan dilakukan di bulan ramadan dan hendaknya dikerjakan terutama di sepuluh malam terakhir. Hal ini berkaita... Selengkapnya |
|
Rasulullah Beri’tikaf Pada 10 Hari Terakhir Ramadhan 2022-04-21 656 |
Beragam riwayat menyebutkan kisah Nabi Muhammad SAW mencontohkan i’tikaf saat bulan suci Ramadhan. Imam Nawawi dalam kitabnya, Riyadlush Shalihin, meng... Selengkapnya |
|
Masjid Daarul Jannah Menerima Zakat Fitrah dan Zakat Mal Mulai 19 April 2022 2022-04-18 647 |
Masjid Daarul Jannah Pondok Kencana Permai, Padasuka, Ciomas, mulai menerima Zakat Fitrah dan Zakat Mal (harta) untuk Ramadhan 1443 H mulai 19 April 2022 sam... Selengkapnya |
|
Ini Panduan Ibadah Ramadhan Termasuk Tarawih dan Takbir dari MUI 2022-03-31 594 |
Ini Panduan Ibadah Ramadhan, Termasuk Tarawih dan Takbir dari MUI Majelis Ulama Indonesia (MUI) menerbitkan panduan ibadah Ramadhan memb... Selengkapnya |
|
Tips Mempersiapkan Anak-anak Berpuasa 2022-03-22 744 |
Ramadhan sudah dekat, tentu setiap orang tua menginginkan anak- anak taat pada Perintah Allah. Mungkin juga ada rasa bangga dan bahagia pada orang tua ketika... Selengkapnya |
|
Ini Dia Kunci Persiapan Menyambut Ramadhan 2022-03-21 720 |
Kesempatan bertemu Ramadhan merupakan karunia Allah SWT yang sangat berharga. Ia adalah bulan bertabur fadhilah (keutamaan) dan kemuliaan. Ia juga merupakan ... Selengkapnya |
|
Lomba Adzan, Tilawah, Pidato Anak-Anak Dalam Rangka Menyambut Malam Isra-Mi'raj 2022-01-25 590 |
Dalam rangka memperingati malam Isra-Mi'raj, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Daarul Jannah akan mengadakan lomba Adzan, lomba Tilawan, lomba Pidato dan lom... Selengkapnya |
|
Alhamdulillah! Pengiriman Jamaah Umrah Dimulai Kembali, Usai Terhenti Sejak Pandemi 2022-01-08 336 |
Kementerian Agama melepas sebanyak 419 orang untuk melaksanakan ibadah umrah pada Sabtu (8/1/2022) dan menjadi yang pertama kali setelah beberapa tahun terak... Selengkapnya |
|
Ini Manfaat Sholat Tahajud dalam Kehidupan Sehari-hari 2022-01-08 887 |
Sholat tahajud merupakan sholat sunat yang dikerjakan di waktu malam. Ada banyak manfaat dengan melakukan sholat tahajud dalam kehidupan sehari-hari. ... Selengkapnya |
BOGOR-KITA.com, CIOMAS - Sebanyak 50 anak yatim...
I'tikaf adalah salah satu amalan yang dianj...
Beragam riwayat menyebutkan kisah Nabi Muhammad...
Masjid Daarul Jannah Pondok Kencana Permai, Pad...
Sebanyak 129 anak usia sekolah dasar antusias m...
Ini Panduan Ibadah Ramadhan, Termasuk Tarawih d...
Ramadhan sudah dekat, tentu setiap orang tua me...
Kesempatan bertemu Ramadhan merupakan karunia A...
Peringatan Hari Besar Islam
Warga Perumahan Pondok Kencana Permai, Padasuka...